Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Berita » M. Zaenal Ma’arif Pelajar SMK Ma’arif NU Talang, Juara 02SN Tingkat SMK se Kabupaten Tegal

M. Zaenal Ma’arif Pelajar SMK Ma’arif NU Talang, Juara 02SN Tingkat SMK se Kabupaten Tegal

  • account_circle admin
  • calendar_month Ming, 2 Mar 2025
  • visibility 57
  • comment 0 komentar

 

Pcnupati.or.id-Slawi – Even Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (02SN) tingkat SMK se-Kabupaten Tegal merupakan ajang bergengsi yang rutin dilaksanakan setiap tahunnya. Tentunya banyak cabang olahraga yang dilombakan di kegiatan ini, diantaranya : Atletik Panca, Karate, Pencak Silat, Bulu Tangkis dan Renang. Kegiatan ini pastinya dapat menjadi tempat untuk mengembangkan bakat minat serta mencetak prestasi di kalangan pelajar, khususnya di Kabupaten Tegal.

SMK Ma’arif NU Talang tahun ini mengirimkan 2 atlet yaitu M. Zaenal Ma’arif dan Ahmad Faozan yang saat ini masih duduk di bangku kelas XI SMK. Mereka berlatih estafet hanya dalam waktu 1 minggu untuk mengikuti lomba Atletik Panca, di mana setiap peserta harus dapat menaklukan 5 cabang atletik diantaranya : Lari 100 meter, Lari 400 meter, Lari jauh, Tolak peluru dan Lempar lembing. Tentunya hal ini menjadi tantangan yang berarti untuk peserta lomba atletik panca. O2SN Tingkat SMK se-Kabupaten Tegal dilaksanakan pada tanggal 25 Februari 2025 yang berlangsung di 3 tempat, salah satunya di SMK Negeri 1 Slawi yang melombakan di cabang Atletik Panca. Kategori Pria diikuti oleh 32 peserta dari SMK Negeri dan Swasta se-Kabupaten Tegal.

Laki – laki kelahiran Tegal, 23 November 2007 ini berhasil sabet Juara 2 dengan mencetak total poin 1.501. Meski mampu meraih medali perak, namun Zaenal panggilan akrabnya merasa puas dan akan terus berjuang terus untuk event selanjutnya.

Ditemui ketika sedang berlatih, Sang Pelatih Toni Supriyadi, S.Pd menyampaikan rasa bangga kepada Zaenal Ma’arif yang dari awal latihan sampai berakhirnya turnamen ini mengungkapkan begitu semangat dalam berlatih hingga mendapatkan prestasi dan memang dari awal kelas X bakat tersebut sudah terlihat dan ini merupakan pembuktiannya dengan meraih juara.

Ketika O2SN berlangsung, pelatih sempat berbincang dengan Bapak Arif yang merupakan Ketua Harian PASI Kabupaten Tegal yang saat itu hadir pada kegiatan lomba atletik panca.

“M. Zaenal Ma’arif merupakan anak yang berbakat di bidang atletik dan saya merekomendasikan agar dapat diikutkan langsung ke tingkat provinsi tanpa seleksi”, terang Bapak Arif, Ketua Harian PASI Kabupaten Tegal kepada media, Sabtu (1/3/2025).

“Semua ini juga tidak lepas dari dukungan pihak sekolah yang memberikan motivasi dan dorongan kepada saya”, ujar M. Zaenal Ma’arif.

“Sebagai bentuk dukungan dan apresiasi kepada peserta didik yang berlaga di lomba dan berprestasi, kami dari pihak sekolah selalu memberikan motivasi dan penghargaan (reward) berupa piagam dan uang pembinaan, serta memberikan reward juga kepada guru pendampingnya”, terang Bapak M. Khaerul Anam, S.Pd., M.Pd., Kepala SMK Ma’arif NU Talang.

“Di waktu dekat ini saya juga sedang mempersiapkan untuk mengikuti PORSEMA Ma’arif dan kejuaraan seleksi tingkat Cabdin XII, mudah-mudahan dapat meraih Juara 1”, tambah Zaenal yang saat ini aktif di kegiatan PASKIBRA SMK Ma’arif NU Talang.

Zaenal yang juga merupakan anggota Paskibraka se Kecamatan Talang masa tugas 2024 ini menyampaikan kekagumannya kepada Bapak Kepala Sekolah yang telah mensupportnya dengan baik sehingga menambah rasa semangat ketika mengikuti O2SN kemarin.
“Bapak Kepala Sekolah memfasilitasi dengan baik secara prasarana serta kelengkapan sehingga saya bisa fokus dan meraih juara 2”, ungkap Zaenal disela latihan menuju persiapan seleksi Cabdin XII dan Porsema.

SMK Ma’arif NU Talang menatap dengan gemilang dibeberapa event kedepan. Diharapkan dari beberapa perlombaan seperti O2SN, Popda, dan beberapa seleksi lainnya yang meraih prestasi gemilang. Hal ini tentu secara umum sebagai motivasi bagi seluruh peserta didik SMK Ma’arif NU Talang untuk lebih berprestasi lagi disekolah, bahwa meraih prestasi disekolah adalah mimpi semua peserta didik. (*)

  • Penulis: admin
Tags

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • PCNU Pati Masa Khidmat 2024-2029 Resmi Dilantik

    PCNU Pati Masa Khidmat 2024-2029 Resmi Dilantik

    • calendar_month Sen, 28 Okt 2024
    • account_circle admin
    • visibility 42
    • 0Komentar

    PCNU Pati Masa Khidmat 2024-2029 Resmi Dilantik Pcnupati.or.id – Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Pati masa khidmat 2024-2029 resmi dilantik. Pelantikan berlangsung di pendapa kabupaten, Ahad (27/10/2024) pagi. Sebagai informasi, Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) telah menetapkan KH. Yusuf Hasyim sebagai Ketua Tanfidziyah PCNU Kabupaten Pati, serta KH. Minanurrohman sebagai Rois Syuriyahnya. “Kami memohon doa restu dan dukungan […]

  • Reformulasi Aswaja Sebagai Manhajul-fikr & Manhajul-amal

    Reformulasi Aswaja Sebagai Manhajul-fikr & Manhajul-amal

    • calendar_month Rab, 14 Mei 2014
    • account_circle admin
    • visibility 113
    • 0Komentar

    Oleh : DR. Abdul Karim, M.Pd A. Tuntutan Dunia Baru Kehidupan yang terus mengalami perubahan pada semua aspek baik sosial, budaya, ekonomi, dan politik menuntut pembaruan pemahaman aswaja yang menjadi pedoman dalam menjalankan syariat dan pembinaan umat. Bukan menggeser isi dan substansi namun menyelaraskan metode kajian (manhaj) agar hasil pemaknaan teks yang sudah ada menjadi […]

  • Launching Mobil Layanan Umat Lazisnu Ranting Tluwuk

    Launching Mobil Layanan Umat Lazisnu Ranting Tluwuk

    • calendar_month Rab, 3 Jan 2024
    • account_circle admin
    • visibility 38
    • 0Komentar

    Wedarijaksa, 01/01/2024. Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama Kecamatan Wedarijaksa, laksanakan program kegiatan Lailatul Ijtima di Gedung NU Wedarijaksa. Kegiatan ini dihadiri oleh Rois Syuriyah, Ketua Tanfidziyah, Lembaga dan Banom NU, serta Pengurus Lazisnu Wedarijaksa. Rois Syuriyah, KH. Muhammad Munadi memimpin istigosah dan berdo’a untuk keselamatan Negara Indonesia. Dengan istigotsah diharapkan, Indonesia menjadi Negara yang baldatun, […]

  • Launching & Bedah Buku Infografis Masjid Kajen

    Launching & Bedah Buku Infografis Masjid Kajen

    • calendar_month Kam, 16 Nov 2017
    • account_circle admin
    • visibility 43
    • 0Komentar

    Pati. Perpustakaan Mutamakkin Kajen Pati mengadakan bedah buku Buku Infografis Masjid Kajen karya M. Zuli Rizal acara bertempat di gedung perputakaan Mutamakkin Kajen Pati, kemarin. Dalam kesempatan ini penulis bercerita tentang mengenai latar belakang dan tujuan penciptaan karya Buku Infografis Masjid Kajen bersama para santri dan pelajar Kajen. “ Melalui buku ini, kami mewedar mengenai […]

  • PCNU-PATI

    NU dan Kehidupan Bernegara

    • calendar_month Sab, 30 Sep 2023
    • account_circle admin
    • visibility 37
    • 0Komentar

    Oleh : Siswanto, MA Sebagai organisasi sosial kemasyarakat terbesar di Indonesia atau ada yang mengatakan terbesar di dunia Nahdlatul Ulama (NU) menjadi bagian tak terpisahkan dari keseluruhan bangsa Indonesia. NU senantiasa menyatukan diri dengan perjuangan Nasional bangsa Indonesia. NU juga secara sadar mengambil peran aktif dalam proses perjuangan mencapai dan memperjuangkan kemerdekaan dan turut serta […]

  • twibbonize Muskercab PCNU pati

    twibbonize Muskercab PCNU pati

    • calendar_month Jum, 20 Des 2024
    • account_circle admin
    • visibility 38
    • 0Komentar

      [button color=”primary” size=”big” link=”https://www.twibbonize.com/muskercabpcnupati” icon=”” target=”true” center=”true” nofollow=”false” sponsored=”false”]Upload twibbonize Muskercab PCNU pati[/button]

expand_less