Wedarijaksa 16/02/2020, MWC NU Wedarijaksa menjadi tuan rumah anjangsana NU Kawedanan Juwana dengan agenda rapat: koordinasi, konsolidasi dan sinergi program. Acara yang diselenggarakan di gedung NU itu dihadiri oleh 20 peserta dari MWCNU Wedarijaksa, MWCNU Trangkil, MWCNU Juwana dan MWCNU Batangan.
Rapat koordinasi itu dipimpin oleh KH. Dr. Jamal Ma’mur, MA selaku wakil Ketua PCNU Kabupaten Pati, masing-masing MWCNU menyampaikan prokernya secara bergantian. Pengurus NU Kecamatan Batangan mempertanyakan SK yang harus dibagikan tiap-tiap ranting. Karena struktur kepengurusan NU sudah jelas.
Dari MWCNU Juwana menyoroti kualitas Guru Madrasah Diniyah yang masih butuh pembinaan dan masih kurang. Kiai Jamal menjawab, pihaknya hanya berperan sebagai fasilitator yang bertugas mendampingi pengurus MWCNU Kawedanan Juwana.
Selanjutnya dari MWCNU Trangkil kegiatan Lazisnu sudah berjalan dan hasil Bahtsul Masail sudah ready untuk didokumentasikan dan dicetak menjadi sebuah buku.
Dari MWCNU Wedarijaksa ingin menyukseskan program KOIN NU yang sudah membagikan di tiap Ranting NU diberikan 20-25 kotak, masih kendala siapa yang mengelola di tiap – tiap Ranting NU. Untuk kegiatan Lailatul Ijtima sudah berjalan secara efektif dan istiqomah, kegiatan tahunan menyelenggarakan peringatan Hari Lahir Nahdlatul Ulama baik di bulan masehi maupun di bulan Hijriyah. Kiai Nabhan juga berencana akan melakukan Ziyaroh kepada tokoh-tokoh Nahdlatul Ulama di sekitar Kecamatan Wedarijaksa dan Kecamatan Trangkil (Ziyaroh Tokoh NU lokal). Ungkap Nabhan Ulinnuha sebagai Ketua Tanfidziyah MWCNU Wedarijaksa.
Agenda Ziyaroh ke makam tokoh-tokoh NU lokal disambut positif oleh Kiai Jamal dan mendukung sepenuhnya. Seluruh pengurus MWCNU sepakat untuk diterbitkan Kartanu yang diberikan dan dibagikan kepada warga NU di Kabupaten Pati.
Diakhir acara dibentuk forum komunikasi MWCNU se-kawedanan Juwana yang bertujuan untuk koordinasi, komunikasi, menyukseskan program-program NU, dan rapat evaluasi kinerja MWCNU di masing-masing kecamatan.
(Fikrul Umam /lina/LTN NU)