Iklan
Berita

Kisah Wanita Rusia Belajar Silat Pagar Nusa

Deni Dadawuk, pelatih pencak silat NU Pagar Nusa bersama murid bulenya, Nedeljka Mileusnic. (Foto : Gasmi)

KUNINGAN – Seni bela diri memang memilik daya tarik tersendiri di mata penikmatnya. Tidak terkecuali pencak silat, seni bela diri asli Indonesia. 

Baru-baru ini jagat persilatan nusantara digegerkan oleh seorang wanita berusia 27 tahun asal Siberia, Rusia. Dia adalah Nedeljka Mileusnic yang rela terbang sejauh ribuan kilometer untuk belajar pencak silat di Kuningan, Jawa Barat. 
Wanita yang sehari-hari berprofesi sebagai Youtuber tersebut mengaku terobsesi dengan Joe Taslim dan Iko Uwais, dua aktor Indonesia yang memperkenalkan pencak silat di kancah global. 
“Saya suka mereka (Joe Taslim dan Iko). Mereka sangat tampan dan keren. Saya ingi belajar pencak silat,” ungkapnya santai. 
Di Kuningan, Ceu Nena, sapaan akrab Nedeljka, bertemu dengan seorang pelatih pencak silat NU Pagar Nusa, Deni Dadawuk. Deni memperlihatkan kepada Nena keterampilannya dalam memainkan trisula dan karimbit, senjata khas Sumatra. Tak ayal, Nena semakin terkesima dengan pencak silat Pagar Nusa. 
“Bagaimana biar saya bisa sejago Joe Taslim,” tuturnya sambil kelakar. 
Deni pun mengajari Nena dari teori dasar pencak silat, mulai dari pukul, tendang, tangkis. Setelah itu, ia naikkan se step berikutnya secara bertahap. 
Hingga pada ajang peringatan HUT RI ke-76 kemarin, Nena beserta anak-anak Pagar Nusa memamerkan kepiawaiannya dari hasil belajar dengan Deni Dadawuk selama ini. Ia berhasil melakukan aksi berbahaya seperti berjalan di atas beling. 
Kisah Nena ini menjadi kabar gembira khususnya bagi para pendekar Pagar Nusa. Ternyata hal yang dianggap biasa-biasa dalam negeri, justru begitu menarik bagi orang asing.(karim/ltn)

Iklan

Iklan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Konten Terkait

Back to top button