500 Vaksin Booster Tersedia di PCNU sampai Besok

PATI – Penyaluran 1 juta vaksin booster oleh PCNU Pati telah di mulai Kamis (21/4) pagi tadi. Program ini merupakan buah kerja sama antar tiga komponen, yaitu PBNU, Kementerian Agama dan Polri.
Seperti di rilis pcnupati.or.id sebelumnya, Kabupaten Pati memperoleh kuota sebanyak 5000 paket vaksin booster.
Pelaksanaan vaksinasi booster Covid-19 yang yang dilaksanakan di halaman Kantor PCNU pagi ini merupakan tahapan pertama. Rencananya, kegiatan ini akan dilakukan selama dua hari dengan Jumat (22/4) esok pagi.
Sedikitnya, 500 baksin booster disiapkan untuk masyarakat, khususnya yang berada di sekitar Kantor PCNU Pati, Jalan dr. Susanto, Pati.
“Kami siapkan 500 vaksin booster yang kami peruntukkan selama 2 hari, yaitu hari ini (Kamis) dan besok pagi,” terang K. Yusuf Hasyim, ketua PCNU Pati usai pelaksanaan vaksin.
Untuk hari ini, pelaksanaan vaksin dihadiri langsung oleh ketua PCNU Pati, Kapolres Pati dan juga Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Pati. Kehadiran para pentolan Kabupaten Pati tersebut, diharapkan mampu memberikan suntikan semangat kepada masyarakat untuk turut serta dalam pelaksanaan vaksi booster kali ini.
PCNU berharap, seluruh pengurus NU yang belum vaksin untuk segera melakukan vaksin.
“Untuk yang sudah vaksin level dua juga kami imbau krpada seluruh pengurus NU di semua tingkatan ikut mensukseskan vaksin booster. Ini termasuk ikhtiar dalam memberantan Covid-19,” terang dia.(lut/ltn)